Polres Pamekasan Terus Lakukan Pengembangan Terkait Dugaan Korupsi Dana Kapitasi Puskesmas Talang

    Polres Pamekasan Terus Lakukan Pengembangan Terkait Dugaan Korupsi Dana Kapitasi Puskesmas Talang

    PAMEKASAN - Mantan Kepala Puskesmas Talang Pamekasan Khaliliya Syaifiyati menjalani pemeriksaan oleh unit IV Pidkor Satreskrim Polres Pamekasan.

    Khaliliya Syaifiyati diperiksa terkait kasus dugaan korupsi dana kapitasi di Puskesmas Talang, Kecamatan Larangan, Kabupaten Pamekasan.

    Kepastian pemeriksaan itu dibenarkan oleh Kasatreskrim Polres Pamekasan AKP Doni, Rabu (12/11/2025)

    "Iya benar, mantan Kepala Puskesmas Talang Pamekasan Khaliliya Syaifiyati di periksa", ujarnya singkat.

    Kasat Reskrim Polres Pamekasan AKP Doni mengatakan pemeriksaan terhadap mantan Kepala Puskesmas Talang Pamekasan dilakukan di Unit IV Pidkor Satreskrim Polres Pamekasan beberapa pekan lalu.

    AKP Doni menjelaskan, untuk perkara ini masih tahap Pengumpulan Bahan dan Keterangan serta dokumen.

    "Kami akan berkoordinasi dengan inspektorat Kabupaten untuk dilakukan penghitungan potensi adanya kerugian keuangan Negara", terang Kasat Reskrim Polres Pamekasan.

    Jika dalam audit investigasi terdapat potensi kerugian negara, perkara akan ditingkatkan ke tahap selanjutnya.

    Lebih lanjut, AKP Doni menjelaskan progres terakhir kemarin Selasa (11/11/2025), Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Pamekasan Dr. Syaiful Hidayat dilakukan pemeriksaan.

    Polres Pamekasan  berkomitmen akan terus mengoptimalkan upaya pemberantasan Tindak Pidana Korupsi khusus nya di wilayah Hukum Polres Pamekasan, " kata AKP Doni. (*) 

    pamekasan
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Kinerja Cepat dan Sigap, Kurang Dari 24...

    Artikel Berikutnya

    Viral Di Medsos, Kurang Dari 24 Jam Polres...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Pemasyarakatan Jawa Timur Siap Bertransformasi, Karutan Magetan Hadiri Kunjungan Kerja Komisi XIII DPR RI 
    Perkuat Sinergi, Kapenrem Baru Korem 084/Bhaskara Jaya Gelar Silaturahmi Bersama Insan Media
    Gus Yaqut Bungkam Soal Status Tersangka Korupsi Kuota Haji
    Menteri Keuangan Respons Pengunduran Diri Dirut BEI: Bentuk Tanggung Jawab
    Dirut BEI Mundur Pasca IHSG Longsor, Berharap Pulihkan Kepercayaan Pasar

    Ikuti Kami